Kerja di Belgia– Belgia memberikan banyak peluang kerja untuk warga negara asing. Untuk sebagian besar warga Indonesia, itu menjadi salah satu peluang besar dalam mencapai kesuksesannya. Bagaimana tidak, gaji di Belgia terlihat tinggi karena nilai mata uangnya yang tinggi jika dirupiahkan.
Di sana Anda bisa memilih bekerja menjadi buruh pabrik atau menjadi pekerja terlatih yang memerlukan ijazah.
Berapa gaji kerja di Belgia? Gaji kerja di Belgia adalah adalah mulai dari Rp. 40.000.000 hingga Rp. 80.980.000. Gaji tersebut belum termasuk pajak penghasilan.
Berikut akan kami jelaskan syarat, cara, dan visa kerja Belgia dalam artikel ini.
Daftar Isi Halaman
Syarat Kerja di Belgia
Sebelum mencari lowongan kerja, Anda harus mengetahui terlebih dahulu apakah Anda sudah memenuhi syarat kerja di Belgia. Berikut syarat kerja di Belgia:
- Berusia minimal 18 tahun
- Memiliki visa
- Memiliki izin kerja
- Mendapatkan sertifikat pendidikan asing dari semua tingkatan yang diakui di Belgia
- Memiliki passport
- Memiliki Surat Keterangan Sehat
- Menguasai salah satu bahasa Belanda, Jerman, Prancis, atau Inggris
Baca Juga : Cara Kerja di Korea Selatan : Gaji, Syarat, dan Budaya Kerja
Cara Bekerja di Belgia
Berikut step by step yang harus Anda lakukan untuk melamar pekerjaan di Belgia :
- Mencari pekerjaan melalui lowongan situs, agen, dan lain – lain
- Membuat CV atau Resume sesuai dengan bahasa yang sama dengan lowongan pekerjaan
- Mengirim CV dan surat lamaran lewat email atau surat
- Jika selama lebih dari 4 minggu tidak mendapat balasan maka kemungkinan lamaran pekerjaan tidak diterima
- Jika diterima mempersiapkan diri untuk wawancara
- Sebelum wawancara kerja, cari tahu sebanyak mungkin tentang perusahaan dan pekerjaan yang Anda lamar
- Mempersiapkan dokumen terkait untuk wawancara
- Anda mungkin perlu mengikuti tes psikometri, psikologis, kecerdasan, atau bakat
Baca Juga : Cara Kerja di Jepang : Gaji, Syarat, Lowongan, dan Budaya Kerja
Cara Mencari Lowongan Kerja di Belgia
Terdapat beberapa media yang bisa Anda gunakan untuk mencari lowongan kerja di Belgia, berikut penjelasannya:
- Layanan Tenaga Kerja di Belgia: Actiris, VDAB, Le Forem, ADG dan ONEM
- Melalui situs website: Academic Jobs EU, BrusselsJobs, Eurograduate, Heidrick & Struggles, Jobat, Jobs in Brussels, Learn4good, Linkedin, Michael Page Belgium, OnlySalesJob, Randstad, StepStone, dan Xpatjobs
- Melalui situs lainnya: Indeed, Next Station, Top Language dan US embassy
- Melalui agen: Belgian Golden Page, Adecco, Hudson dan Manpower Belgium
- Melalui koran: Le Soir, Politico dan Grenzecho
Gaji Kerja di Belgia
Setiap bidang pekerjaan yang sama bisa memiliki gaji yang berbeda tergantung dengan tempat keja dan wilayahnya.
Untuk bisa mendapatkan gaji tinggi, Anda bisa memilih pekerjaan di kota yang rata-rata gajinya tinggi. Berikut kami berikan informasi gaji kerja di Belgia yang digolongkan berdasarkan jabatan dan berdasarkan rata rata gaji dari setiap kota nya.
Rata – Rata Gaji Belgia dari Tiap Kota
Kota | Rata-rata Income (IDR) | Rata-rata Income (EUR) |
---|---|---|
Antwerp | Rp105.980.000 | 7,120 EUR |
Brussel | Rp94.670.000 | 6,360 EUR |
Charleroi | Rp100.600.000 | 6,760 EUR |
Liege | Rp98.750.000 | 6,630 EUR |
Namur | Rp90.410.000 | 6,070 EUR |
Gaji Belgia Berdasarkan Jabatan
Posisi Jabatan | Gaji Per Bulan (IDR) | Gaji Per Bula (EUR) |
---|---|---|
Akuntan | Rp67.160.000 | 4,510 EUR |
Resepsionis | Rp46.460.000 | 3,120 EUR |
Montir | Rp40.940.000 | 2,750 EUR |
Penerjemah | Rp80.980.000 | 5,440 EUR |
Koki | Rp63.270.000 | 4,250 EUR |
Budaya Kerja di Belgia
Agar bisa dengan mudah menyesuaikan diri saat bekerja di Negara Belgia, Anda harus mengetahui beberapa budaya kerja di negara tersebut, yaitu:
- Menghargai keseimbangan kerja dan hidup
- Menghormati waktu dan memiliki budaya kerja yang kuat dari jam sembilan sampai jam lima
- Jam kerja di Belgia adalah 8 jam per hari dan 40 jam dalam seminggu
- Jam kerja di Belgia dari 08:30 – 17:30 atau 09:00 – 18:00
- Terdapat cuti tahunan selama 20 – 24 hari
- Tersedia perawatan kesehatan dan asuransi
- Mengizinkan cuti hamil, melahirkan, dan pensiun
- Rapat biasanya dimulai dengan obrolan ringan selama 15 menit untuk membangun hubungan
- Hindari menjadwalkan janji pertemuan atau rapat pada bulan Juli dan Agustus
- Menggunakan kata ganti pribadi vous/ u untuk menyapa satu sama lain
- Saling memberikan salam dengan berjabat tangan
- Gaya berpakaian formal
Pembuatan Visa Kerja Belgia
Visa Belgia adalah dokumen yang harus ada sebelum Anda pergi ke Belgia, baik untuk liburan maupun bekerja. Jenis visa yang digunakan untuk bekerja adalah visa kerja.
Pembuatan visa kerja di Belgia berkisar harga 180 EUR atau Rp2.670.000. Pembuatan visa kerja Belgia, harus Anda urus setelah mendapatkan pekerjaan dan mendapat izin kerja.
Untuk syarat dan cara pembuatan visanya, silahkan simak penjelasan berikut.
Syarat Membuat Visa Kerja Belgia
- Izin kerja
- Passport
- Surat Keterangan Sehat
- Bukti akomodasi
- Bukti dana cukup
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
- Surat nikah (Jika ada)
- Akta kelahiran
- Membayar biaya pengajuan visa kerja
- Mengisi formulir visa kerja
Cara Membuat Visa Kerja Belgia
- Pemberi pekerjaan mengajukan izin kerja ke otoritas imigrasi di Belgia
- Setelah disetujui, pihak berwenang meneruskan izin kerja ke Kedutaan Besar Belgia di negara tempat tinggal calon karyawan
- Pemberi pekerjaan juga perlu mengirimkan formulir pengajuan pengajuan akan diteruskan ke kedutaan/ konsulat Belgia setempat
- Setelah menerima visa dan izin, melakukan perjalanan ke Belgia
- Mendaftarkan kedatangan ke pihak berwenang yang sesuai dan mencatat alamat tempat tinggal
- Mengajukan kartu identitas
- Mengumpulkan kartu identitas dan memberikan sidik jari mereka
- Proses pengajuan visa biasanya 8 sampai 10 minggu