Negara Filipina bisa Anda jadikan rekomendasi wisata luar negeri dengan budget minimum. Walau demikian, Filipina memiliki tempat wisata yang indah dan menarik, seperti : Sawah Banaue, Boracay, Manila Ocean Park, dan Pulau Coron.
Lalu berapa biaya liburan ke Filipina? Biaya libura ke Filipina dalam 1 minggu adalah Rp. 1.812.000 untuk yang termurah dan Rp. 11.972.000 untuk yang termahalnya. Besaran biaya tersebut sangat bervariatif sesuai dengan pola hidup setiap individu.
Jika Anda ingin mengetahui rincian biaya liburan ke Filipina secara lengkap dan detail, Anda bisa melihat penjelasan artikel berikut ini.
Daftar Isi Halaman
Rincian Biaya Liburan ke Filipina
No | Keterangan | Biaya |
---|---|---|
1. | Pesawat | Rp.3.657.000 (Pulang – Pergi) |
2. | Visa | Bebas visa |
3. | Paspor | Rp.100.000 – Rp.600.000 |
4. | Makanan | Rp.114.000 – Rp.3.998.000 |
5. | Penginapan | Rp.258.000 – Rp.1.710.000 |
6. | Transportasi | Rp.8.900 – Rp.402.000 |
Nb. Biaya diatas hanya perkiraan.
Baca Juga : Daftar Permohonan Pengajuan Visa Online Per Negara
Biaya Penginapan di Filipina
Setiap penginapan di Filipina sudah tergolong bagus dan layak huni, serta harganya pun bervariasi sehingga bisa Anda cocokan dengan budget yang Anda sediakan. Jika Anda ingin menginap di hostel selama satu malam, maka Anda perlu siapkan biaya sekitar Rp.258.000 atau 927 PHP.
Sedangkan bagi Anda yang ingin menginap di hotel dengan harga yang terjangkau dan murah, maka Anda perlu siapkan biaya sekitar Rp.649.000 atau 2.300 PHP selama semalam.
Jika ingin menginap di hotel bintang 3, Anda perlu siapkan biaya sebesar Rp.833.000 atau 2.900 PHP. Untuk menginap di hotel yang tergolong mewah, Anda perlu siapkan biaya sekitar Rp.1.710.000 atau 6.100 PHP.
Jika Anda ingin mengecek harga hotel di Filipina beserta dengan fasilitasnya, silahkan melakukannya melalui kolom yang telah tersedia.
Biaya Membuat Paspor
Jika Anda ingin berkunjung ke Filiphina, baik untuk liburan maupun untuk bekerja, Anda perlu menyiapkan paspor. Harga paspor berkisar antara Rp. 100.000 hingga Rp. 600.000.
Jika Anda inging mengurus paspor, Anda dapat ngajukannya terlebih dahulu melalui Aplikasi Paspor Online. Dengan aplikasi paspor tersebut, Anda hanya perlu ke kantor imigrasi setelah paspor Anda telah dicetak.
Berikut tombol yang menuju ke Aplikasi Paspor Online.
Biaya Tiket Pesawat ke Filipina
Berikut ini biaya tiket pesawat ke Filipina :
- Jakarta ke Filipina (Singapore Airlines) Rp.3.657.000
- Filipina ke Jakarta (Philippine Airlines) Rp.4.091.000
Biaya Visa Filipina
Jika Anda ingin mengunjungi suatu negara, Anda perlu menyiapkan berkas dokumen, salah satunya adalah visa. Anda bisa mengurus permohonan pembuatan visa Filipina setelah membuat paspor dan membeli tiket perjalanan.
Untuk pembuatan visa Filipina, Anda harus melakukan janji temu dengan kedutaan Filipina yang ada di Indonesia. Selanjutnya, Anda akan melakukan wawancara. Visa turis Filipina dengan kunjungan selama kurang dari 30 hari tidak dipungut biaya/gratis.
Biaya Makan di Filipina
Setiap negara pasti memiliki makanan khas dan Anda pasti ingin mencoba makanan tersebut agar liburan semakin berkesan. Tetapi, Anda juga bisa berhemat atau masak sendiri selama liburan di Filipina, sehingga Anda bisa mengunjungi tempat wisata lebih banyak lagi.
Berikut ini terdapat rincian estimasi makan di Filipina selama liburan, antara lain:
- Bahan makanan untuk membuat sarapan dan makan malam sekitar Rp.118.000 atau 424 PHP
- Makan di restoran sekitar tempat wisata Rp.41.000 atau 150 PHP
- McMeal di McD sekitar Rp.41.000 atau 150 PHP
- Makan di restoran lokal Rp.279.000 atau 1.000 PHP
- Sosis 1 kg: Rp.211.000 atau 756 PHP
- Roti 0,5 kg: Rp.16.000 atau 59 PHP
- Telur 10 butir: Rp.24.000 atau 89 PHP
- Keju 1 kg: Rp.88.000 atau 316 PHP
- Susu 1 liter: Rp.24.000 atau 87 PHP
- Apel 1 kg: Rp.36.000 atau 130 PHP
- Air minum: Rp.6.400 hingga Rp.135.000
Biaya Transportasi di Filipina
Tujuan liburan ke luar negeri yaitu mengunjungi tempat wisata yang tersedia. Untuk lebih menghemat biaya, Anda bisa gunakan transportasi umum yang ada di Filipina. Berikut ini terdapat rincian biaya transportasi di Filipina, yaitu:
- Kendaraan umum sekitar Rp.2.700 atau 10.00 PHP
- Taksi dengan jarak 1 km sekitar Rp.3.700 atau 14 PHP
- Sewa mobil sekitar Rp.646.000 hingga Rp.1.766.000
Jika Anda memutuskan untuk sewa mobil, maka Anda perlu pertimbangkan biaya jalan tol, parkir dan biaya bahan bakar dengan harga mulai dari Rp.14.000 atau 51 PHP.
Untuk tambahan informasi, ketika mengunjungi Negara Filipina, selain biaya Anda juga perlu mengetahui budaya di Filipina. Hal ini bertujuan agar Anda bisa menyesuaikan perilaku di negara tersebut dan tidak terjadi culture shock.
Biasanya, jika turis sudah cocok dengan negara yang di datangi, mereka akan menetap dan mencari pekerjaan di negara yang bersangkutan. Jika Anda tertarik menetap di Filipina, Anda bisa mencari kerja di sana dengan jenjang karir dan gaji yang lebih baik daripada di Indonesia. Untuk mengetahui range gajinya, Anda bisa melihat laman : Cara Kerja di Filipina Beserta Gajinya.